Pengaruh Penambahan Tape Singkong (Monihot utilissima) Pada Roti Donat
Keywords:
Tape singkong, Saccharomyces cerivisiae, Ragi, Fermentasi, MikroorganismeAbstract
Donat merupakan salah satu produk makanan yang terbuat dari tepung dengan bantuan ragi yang mengandung bakteri Saccharomyces cerivisiae yang dimasak dengan cara digoreng. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tape terhadap kualitas cita rasa, aroma, warna, dan daya kembang dari donat. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Pada penelitian ini variabel bebas adalah pengaruh penambahan tape, sedangkan variabel terikat adalah roti (donat). Metode pengumpulan data observasi melalui uji organoleptik. Data diperoleh dari mahasiswa disekitar lingkungan kampus Universitas Negeri Padang. Hasil penelitian ini didapatkan karakterisasi dari sampel donat biasa dan donat penambahan tape yang berbeda. Hal ini menunjukkan bahwa tape berpengaruh terhadap kualitas donat. Pada donat biasa memiliki warna kekuning-kuningan, aroma seperti donat biasa, dan tesktur tidak terlalu lunak dan tidak terlalu berongga. Sedangkan pada donat penambahan tape, didapatkan warna kekuning-kuningan pekat, aroma wangi tape, dan tesktur lembut dan berongga.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2022 Idos Susila Ningsih, Azizah Mutmainah, Shafa Thalita Azzahra, Resti Fevria
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any medium