Pengaruh Penerapan Project Based Learning (PjBL) terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMA pada Materi Bioteknologi
Keywords:
Project Based Learning, Kemampuan Berpikir Kritis, BioteknologiAbstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengevaluasi pengaruh penerapan Project Based Learning (PjBL) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa SMA pada materi bioteknologi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. Data penelitian yang digunakan adalah data primer yang berasal dari hasil wawancara dengan guru SMA dengan didukung oleh referensi dan hasil penelitian yang relevan. Kajian pustaka ini mencari referensi dan hasil penelitian yang relevan dengan fokus pada pembelajaran abad ke-21 dan kemampuan berpikir kritis siswa melalui model PjBL pada jurnal terakreditasi atau terindeks. Dari hasil penelitian yang disampaikan, terlihat adanya pengaruh signifikan penerapan model PjBL terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Kesimpulannya, penggunaan PjBL dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas XII di SMAN 1 IX Koto Sungai Lasi pada materi Bioteknologi.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2024 Anggun Febriani Wahyu Ningsih, Dara Ummi, Fathurrahman Hidayat, Tasya Humaira Hazirin, Rahmadhani Fitri
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any medium