Perilaku Kucing (Felis catus) di UPTD Rumah Sakit Hewan Sumatera Barat
Keywords:
kucing, pola perilaku, rawat inapAbstract
Kucing adalah hewan karnivora yang banyak dipelihara oleh masyarakat. Setiap kucing menunjukkan perilaku yang beragam. Ada yang lebih sensitif pada orang lain, lebih diam, aktif dan lain sebagainya. Berdasarkan perilaku yang beragam tersebut terdapat beberapa pola perilaku pada kucing. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bermacam-macam pola perilaku pada kucing di UPTD Rumah Sakit Hewan Sumatera Barat. Metode yang digunakan adalah metode observasi yaitu dengan mengamati perilaku kucing secara langsung. Pengamatan pola perilaku kucing dilakukan di ruang rawat inap yaitu ruang rawat inap infeksius, ruang rawat inap non-infeksius dan ruang IGD UPTD Rumah Sakit Hewan Sumatera Barat. Pengamatan yang dilakukan pada tanggal 7 agustus - 15 agustus 2023, didapatkan beberapa pola perilaku pada kucing yaitu pola perilaku afiliatif, pola perilaku ingestif, pola perilaku pemeliharaan diri, pola perilaku investigative, pola perilaku agonistic, pola perilaku perlindungan diri dan pola perilaku negatif. Dari beberapa pola perilaku yang didapatkan, perilaku kucing yang banyak ditemui di UPTD Rumah Sakit Hewan Sumatera Barat adalah kucing dengan pola perilaku agonistic sebanyak 12 ekor kucing. Hal ini dikarenakan kucing yang berada di Rumah Sakit Hewan tersebut banyak dalam keadan sakit, sehingga kucing lebih sensitif dari biasanya dan tidak suka didekati manusia maupun sesamanya.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2024 Rika Putri, Siska Alicia Farma, Nirma Cahyanti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any mediumÂ