Analisis Bibliometrik Tentang Penelitian Terkini Pengaruh Tanaman Herbal Kayu Manis (Cinnamomun sp.) Terhadap Metabolisme
Abstract
Analisis bibliometrik adalah aplikasi yang menggunakan analisis kuantitatif, statistik, dan paradigma. Penelitian ini menggunakan database Scopus untuk acuan sumber utama penelusuran artikel. Tujuannya adalah untuk mengetahui dengan cara memberikan garis besar keadaan penelitian terkini (tren) tentang tanaman herbal kayu manis (Cinnamomun sp.). Strategi pencarian literatur dengan menggunakan kata kunci cinnamon AND metabolism. Semua data diunduh dengan Excel dengan format CSV. Agar dapat diidentifikasi perkembangan riset terakhir, ditetapkan 478 dokumen dari rentang waktu mulai tahun 2019 hingga 2023. OpenRefine dengan memindahkan format menjadi XLS dengan menggunakan web https://convertio.co/id/. OpenRefine adalah alat bantu untuk merapikan data yang menjalankan fungsinya di atas platform Java. Kemudian data yang diperoleh dari OpenRefine disimpan dalam format CSV. Kemudian data dianalisis menggunakan aplikasi VOSViewer (VV). Hasil riset menunjukkan bahwa terdapat 5 klaster kata kunci, dengan penelitian paling banyak pada keyword “cinnamon”, “antioxidant”, “cinnamaldehyde”, dan “essential oils”.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2024 Elsa Yuniarti, Nadia Sefina, Dwika Febriana Zakri
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any medium