Validitas Pengembangan Website Hasil Penelitian Sebagai Materi Penunjang Mata Kuliah Cryptogamae

https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol3/714

Authors

  • Dina Awaliyah Jurusan pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat
  • Aulia Ajizah Jurusan pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat
  • Nurul Hidayati Utami Jurusan pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Abstract

Berbagai media ajar yang dikembangkan bersifat elektronik  untuk mengikuti perkembangan zaman seperti website. Website merupakan halaman yang dapat memberikan informasi. Website dapat dikembangkan sebagai media ajar dalam proses pembelajaran di kelas. Salah satunya melalui pengembangan website yang dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik mata kuliah cryptogamae sub bahasan lumut. Oleh karena dilakukan penelitian ini untuk mendeskripsikan validitas pengembangan website. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kevalidan isi media ajar website sebagai penunjang mata kuliah cryptogamae. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan yang menjelaskan tahapan analisis validasi website. Uji validasi website mengacu 1) kelayakan tampilan desain layar, 2) kelayakan kegrafikan, 3) kelayakan konsistensi, 4) kelayakan kemudahan penggunaan, 5) kelayakan kemanfaatan 6) isi dan 7) kebahasaan. Terdapat tiga validator yang terdiri dari  1 orang ahli media dari  dosen teknologi pendidikan dan 2 orang ahli materi dari dosen pendidikan biologi. Produk website yang dikembangkan mendapat persentase 100% untuk uji validasi media dengan kriteria sangat valid, 96% untuk uji validasi materi dengan kriteria sangat valid.

Published

2024-03-31

How to Cite

Dina Awaliyah, Aulia Ajizah, & Nurul Hidayati Utami. (2024). Validitas Pengembangan Website Hasil Penelitian Sebagai Materi Penunjang Mata Kuliah Cryptogamae. Prosiding Seminar Nasional Biologi, 3(2), 172–183. https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol3/714