Hubungan Rasio Jari Manis/Jari Telunjuk (Rasio 2D:4D) dengan Preferensi Prodi Teknik Elektro dan Prodi Biologi
Abstract
Hubungan rasio jari telunjuk (2D) dengan jari manis (4D) merupakan sifat atau karakter yang diwariskan oleh gen dan ekspresinya dipengaruhi sex influence gene. hormon yang mempengaruhi ukuran jari yaitu hormon estrogen dan testosteron karena hormon ini yang mempengaruhi kerja dua gen yang diantaranya adalah HOXD dan HOXA yang menentukan panjang jari pada seseorang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan rasio jari manis/jari telunjuk (rasio 2D:4D) dengan preferensi prodi teknik elektro dan prodi biologi. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Data didapatkan dengan cara membuat survey menggunakan google formulir dan sebagian juga dengan mendatangi responden ke prodinya. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa teknik elektro dan mahasiswa biologi Universitas Negeri Padang. Pengamatan dibagi menjadi tiga kategori, yaitu pertama jari telunjuk lebih panjang dibanding jari manis (kategori 1), kedua jari telunjuk dan jari manis sama panjang (kategori 2), ketiga jari telunjuk lebih pendek dibanding jari manis (kategori 3). Pada jurusan biologi didapatkan hasil enam belas orang perempuan termasuk kategori 1, sembilan orang perempuan termasuk kategori 2, dan tiga puluh sembilan orang perempuan termasuk kategori 3. sedangkan pada jurusan teknik elektro, didapatkan delapan belas orang laki-laki termasuk kategori 1, empat orang laki-laki termasuk kategori 2, dua puluh tujuh orang laki-laki termasuk kategori 3, dan satu orang perempuan termasuk kategori 2.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2022 Annisa Aulia, Anggun Rafila Putri, Qoimatun Roisiah, Resti Yulia, Sinta Maisari, Afifatul Achyar
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any mediumÂ