Analisis Tingkah Laku Reproduksi Ikan Guppy (Poecilia sp.)

https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol1/179

Authors

  • Rahmi Hidayah Putri Universitas Negeri Padang
  • Novia Annisa Universitas Negeri Padang
  • Yusni Atifah Universitas Negeri Padang

Keywords:

Fisiologi Reproduksi, Ikan Guppy, Poecilia sp. , Tingkah laku reproduksi

Abstract

Pemijahan pada hakikatnya merupakan suatu peristiwa pembuahan telur yang dihasilkan ikan betina matang kelamin oleh spermatozoa yang dihasilkan oleh ikan jantan matang kelamin. Sama seperti pada ikan lain, pembuahan telur ikan hias juga berlangsung secara eksternal maupun internal. Ikan Guppy termasuk ke dalam phylum Chordata, kelas Pisces ordo Cyprinodontidae, subordo Poeciliidae, famili Poeciliidae, dan genus Poecilia Reticulates atau Labistes reticulates. Ikan guppy termasuk dalam jenis Livebearers atau melahirkan anak-anaknya, dimana pembuahan telur-telurnya terjadi di dalam perut induk betina. Ikan Guppy (Poecilia reticulata) adalah ikan berukuran kecil yang memiliki masa kehamilan dalam jangka waktu pendek. Masa kehamilan ikan ini berkisar antara 21–30 hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkah laku reproduksi dari ikan Guppy (Poecilia sp.) menggunakan metode pengamatan langsung yang dilakukan dari tanggal 18 Oktober 2021 hingga 15 November. Hasil pengamatan ini ketika pemijahan ikan Guppy jantan tampak selalu mendekati induk ikan betina ketika pembuahan terjadi ikan jantan tampak melengkungkan tubuhnya pada tubuh betina. Masa kehamilan induk betina ikan Guppy adalah 21 hari. Anak ikan Guppy yang lahir dapat langsung berenang dengan bagian perut terdapat kantong kuning telur yang berfungsi sebagai cadangan makanan selama anak ikan guppy belajar berenang. Setelah anak ikan Guppy dipisahkan dari indukkan Guppy ikan Guppy akan kembali bereproduksi kembali. Hal ini membuktikan bahwa ikan Guppy dapat bereproduksi sepanjang tahun.

Published

2022-05-31

How to Cite

Rahmi Hidayah Putri, Novia Annisa, & Yusni Atifah. (2022). Analisis Tingkah Laku Reproduksi Ikan Guppy (Poecilia sp.). Prosiding Seminar Nasional Biologi, 1(2), 692–700. https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol1/179

Most read articles by the same author(s)

<< < 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >>