Analisis Kadar C-Organik Metode Spektrofotometri: Uji Cepat-akurat untuk Mendukung Pengelolaan Kebun Kelapa Sawit di Lahan Gambut Berkelanjutan

https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol4/980

Authors

  • Erjilika Sakina Program Studi Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  • Ismi Fauziah Kartikasari Program Studi Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  • Ledis Heru Saryono Putro Program Studi Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Keywords:

C-organic, Tanah gambut, Spektrofotometri, Kurva kalibrasi, Subsidensi Lahan

Abstract

Lahan gambut adalah ekosistem lahan basah yang terbentuk dari akumulasi material organik, seperti sisa-sisa tumbuhan yang mengalami proses fisik-kimia dalam masa ratusan ribu sampai jutaan tahun. Lahan ini memiliki peran strategis dalam fungsi
hidrologis, penyerapan karbon (sequestrasi), dan konservasi biodiversitas penting dan menunjang kestabilan lingkungan dan habitat fauna-flora. Tujuan penelitian adalah untuk mengevaluasi kadar karbon tanah gambut bertanaman kelapa sawit
menggunakan metode spektrofotometri. Metode ini dipilih karena kemampuannya dalam mendeteksi senyawa berdasarkan absorbansi foton, dan dapat dilakukan dengan relatif cepat. Prosedur uji C-organik dengan spektrofotometer dengan kurva standar (kalibrasi). Pembacaan sampel dengan spektrofotometer UV-Vis dilanjutan  dengan perhitungan menggunakan kurva kalibrasi, sampel tanah gambut berbagai kedalaman 1 - >3 m dengan kadar C-organik relatif tinggi, rerata 38,88% (5,69 - 52,16%). Rerata kadar bahan organik yaitu 67,03% (44,29 89,93%). Pengujian C-orgaik lahan gambut secara cepat-akurat metode spektrofotometri berguna mendukung pengelolaan kesatuan ekosistem gambut (KHG) berdasarkan PP 71 tahun 2014 juncto PP 57 tahun 2016. Hasil ini menunjukkan bahwa lahan gambut dengan kedalaman sedang-dalam pada pemanfaatan kebun kelapa sawit wujudkan simpanan karbon (carbon sink) dengan diperkirakan subsidensi lahan rendah, produktivitas relatif optimum, dan berkelanjutan (sustainable).

Published

2024-11-30

How to Cite

Sakina, E. ., Kartikasari , . I. F. ., & Putro , L. H. S. (2024). Analisis Kadar C-Organik Metode Spektrofotometri: Uji Cepat-akurat untuk Mendukung Pengelolaan Kebun Kelapa Sawit di Lahan Gambut Berkelanjutan. Prosiding Seminar Nasional Biologi, 4(1), 499–507. https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol4/980