Karakterisasi Profil DNA Isolat Bakteri dari Sampel Air dengan Primer OPE 15 dan OPJ 20 Menggunakan Teknik RAPD

https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol4/953

Authors

  • Rahmadana Rahmadana Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Padang
  • Zacki Rafila Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Padang
  • Baginda Mulya Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Padang

Keywords:

Air, Bakteri, RAPD, OPE 15, OPJ 20

Abstract

Air termasuk senyawa yang mudah terpapar bakteri dan merupakan medium berkembang biak bakteri. Air galon yang dikonsumsi sehari hari belum tentu memenuhi standar layak konsumsi. Bakteri Coliform dan Escherichia coli merupakan bakteri yang pada umumnya dapat ditemui pada air minum kemasan (Galon). Teknik isolasi bakteri dapat digunakan untuk mendapatkan biakan murni dari bakteri. Dalam mengidentifikasi bakteri untuk mengetahui karakteristik DNA bakteri yang ditemukan para peneliti terdahulu melakukan teknik analisis PCR salah satunya yaitu PCR RAPD. Teknik RAPD mendeteksi polimorfisme DNA dengan mengidentifikasi kemunculan pita DNA pada suatu lokus melalui perbedaan urutan pada titik pertemuan primer. Analisis penanda molekuler menggunakan Random Amplified Polymorphic DNA (RAPD) telah banyak digunakan untuk melihat diversitas genetik dan filogenetik dari populasi organisme diantaranya pada mikrobia atau bakteri. Dalam penelitian ini primer yang digunakan yaitu OPE 15 dan OPJ 20 yang dimana kedua oligonukleotida ini digunakan sebagai primer untuk memungkinkan DNA template dikopi oleh DNA polymerase.

Published

2024-11-30

How to Cite

Rahmadana, R., Rafila, Z., & Mulya, B. (2024). Karakterisasi Profil DNA Isolat Bakteri dari Sampel Air dengan Primer OPE 15 dan OPJ 20 Menggunakan Teknik RAPD . Prosiding Seminar Nasional Biologi, 4(1), 774–780. https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol4/953