Implementasi Blended Learning pada Pembelajaran Biologi di Masa Pandemi Covid-19

https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol2/403

Authors

Keywords:

Blended Learning, Biologi, Covid-19

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan teknik analisis deskriptif dengan kajian kepustakaan. Penelitian ini menggunakan 25 Artikel sebagai referensi dalam peneulisan artikel. Artikel ini membahas tentang implementasi blended learning pada pembelajaran biologi di masa pandemi Covid-19. Blended learning adalah metode belajar yang menggabungkan dua atau lebih metode dan strategi dalam pembelajaran untuk mencapai tujuan dari proses pembelajaran tersebut. Berdasarkan hasil pengamatan dan pembahasan, dapat disimpulkan bahwa Blended learning merupakan solusi alternatif untuk menanggulangi kelemahan-kelemahan pembelajaran online dan pembelajaran tatap muka untuk menghasilkan rangkaian pembelajaran yang efektif, efisien dan menyenangkan bagi siswa. Blended learning efektif terhadap pembelajaran biologi untuk meningkatkan hasil belajar. Teknologi dapat  digunakan untuk menjawab kebutuhan-kebutuhan global dan blended learning dapat digunakan sebagai alternatif dalam strategi pembelajaran. Dengan memadukan pembelajaran tatap muka dengan e-learning, blended learning dapat menangani perubahan teknologi yang cukup besar tanpa harus meninggalkan pembelajaran tatap muka (face-to-face).

Published

2022-09-15

How to Cite

Nur’aini. (2022). Implementasi Blended Learning pada Pembelajaran Biologi di Masa Pandemi Covid-19. Prosiding Seminar Nasional Biologi, 2(1), 396–404. https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol2/403

Most read articles by the same author(s)