Studi Literatur: Uji Angka Kapang Khamir (AKK) Pada Produk Kosmetik
Keywords:
Angka Kapang Khamir, Cemaran mikroba, KosmetikAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat kontaminasi kapang dan khamir pada produk
kosmetik melalui studi literatur. Uji Angka Kapang Khamir (AKK) merupakan salah satu
parameter penting dalam menentukan keamanan produk kosmetik. Berdasarkan tinjauan dari
tujuh artikel, ditemukan bahwa tingkat kontaminasi bervariasi, dipengaruhi oleh bahan dasar,
proses produksi, dan kondisi penyimpanan. Meskipun kapang dan khamir memiliki manfaat
sebagai dekomposer dan penghasil senyawa metabolik, kontaminasi yang melebihi batas
yang ditetapkan oleh BPOM dapat menimbulkan risiko kesehatan. Hasil studi ini
menekankan pentingnya kontrol kualitas yang ketat dan pengujian mikrobiologis untuk
memastikan keamanan produk kosmetik dan kepatuhannya terhadap standar yang berlaku.
Dengan demikian, diperlukan upaya berkelanjutan untuk meminimalkan risiko kontaminasi
dan melindungi konsumen.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2024 Novicka Putri Anggraeni

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any mediumÂ