Pengaruh Gaya Belajar terhadap Hasil Belajar Daring Biologi di SMAN 3 Kota Tangerang Selatan
Keywords:
Auditorial, Hasil Belajar, Kinestetik, dan Visual.Abstract
Pandemi Covid-19 berpengaruh terhadap berbagai aspek, salah satunya pendidikan. Pendidikan di masa pandemi covid-19 seperti saat ini menjadi tantangan guna memastikan pemenuhan hak peserta didik untuk mendapatkan layanan pendidikan selama masa darurat covid-19. Penerapan kebijakan Pembelajaran daring yang diterbitkan oleh kemendikbud menjadi tantangan tersendiri dalam melaksanakan proses pembelajaran di sekolah. Proses pembelajaran daring ini akan berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik, hal tersebut yang melatar belakangi penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk megetahui pengaruh gaya belajar terhadap hasil belajar daring biologi peserta didik. Metode penelitian ini menerapkan pendekatan kuantitatif komparasional dengan metode survei. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh peserta didik di SMAN 3 Kota Tangerang Selatan. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 127 peserta didik yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitiain ini yaitu instrumen non-tes berupa kuesioner dan wawancara. Penelitian ini menggunakan uji prasyarat Uji Normalitas dan Uji Homogenitas yang menunjukkan nilai sig. > α (0,05) yang menyatakan bahwa data berdistribusi normal dan homogen, sehingga analisis data penelitian ini menggunakan statistik parametrik dengan Uji Anova dan dilanjut dengan uji Least Significant Difference (LSD). Hasil Uji Anova pada α=0,05 menunjukkan nilai signifikansi 0,001 < 0,05 dan Fhitung 7,076 > Ftabel 3,07, maka H1 diterima dan H0 ditolak, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh gaya belajar terhadap hasil belajar dari biologi peserta didik di SMAN 3 Kota Tangerang Selatan. Maka dari itu penelitian ini diharapkan peserta didik dapat mengenali gaya belajarnya, sehingga dapat menciptakan lingkungan belajar yang efektif dan efisien guna meningkatkan hasil belajar.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2022 Vieri Sahizinda Tuhulaula, Ahmad Sofyan, Dina Rahma Fadlilah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/) which permits unrestricted non-commercial use, distribution and reproduction in any medium