Pemahaman Siswa Mengenai Kesehatan Reproduksi di SMAN 1 Lengayang

https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol1/341

Authors

  • Messy Naitul Universitas Negeri Padang
  • Edi Susanto Universitas Negeri Padang
  • Nazifa Nurliza M Universitas Negeri Padang

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pemahaman dan pengetahuan siswa SMA Negeri 1 Lengayang mengenai kesehatan reproduksi serta bahayanya seks bebas. Penelitian dilakukan dengan mengambil data melalui pengisian kuesioner yang dibagikan ke siswa SMA Negeri 1 Lengayang. Populasi penelitian berjumlah 68 orang yang berasal dari kelas XII IPA dan kelas X IPA. Berdasarkan dari pengisian kuisioner yang dilakukan oleh siswa SMA N 1 Lengayang didapatkan data bahwa, pengetahuan tentang sistem reproduksi 60,29 %, pengetahuan mengenai cara menjaga organ reproduksi dari mikroba sebesar 76,68% dan penanganan jika terkena gangguan mikroba sebesar 68,30%, pengetahuan tentang kelainan atau gangguan pada organ reproduksi sebesar 69,11%, serta pengetahuan tentang bahayanya seks bebas pada remaja 85%.

Published

2022-05-31

How to Cite

Messy Naitul, Edi Susanto, & Nazifa Nurliza M. (2022). Pemahaman Siswa Mengenai Kesehatan Reproduksi di SMAN 1 Lengayang. Prosiding Seminar Nasional Biologi, 1(2), 240–248. https://doi.org/10.24036/prosemnasbio/vol1/341